Phillip and Lillian (Artbreeder Part2)


Setelah sekian lama mangkrak, akhirnya aku punya waktu untuk menyelesaikan lima lagi visual tokoh dalam cerita Phillip and Lillian. Part dua ini khusus untuk orang-orang dewasa seperti Harold, Miranda, Elli, Bidadari Tiffany, dan Sir Edgar. Seperti kemarin, selai menunjukkan foto, aku juga akan menulis persen kemiripan serta alasan kenapa bisa mendapatkan persenan itu (Apaan sih!!!)

Silakan langsung saja kita lihat dan nikmati,

Miranda Abigail (Grace)


Kemiripan : 80%

Manipulatif, cantik, judes, tidak tulus, pintar merayu, semua hal itu seolah tergambar dalam wajah Miranda. Dia juga cantik, rambutnya berwarna platina, alis tajam, bibir tipis, hidung mancung, bulu mata lentik. Pokoknya sempurna deh. Alasan aku memberiangka 80 persen adalah karena model rambutnya yang kurang sesuai, juga warna mata yang seharusnya ungu. Kedua hal itu agak susah diatur di website artbreeder. Malah aku ragu kalau dua hal itu bisa diubah sesuka hati.

Harold Edward Grace


Kemiripan 90%

Ayah dari Phillip dan Lillian. Tegas, penyayang, bertanggung jawab, percaya diri, tapi juga mudah terpengaruh. Menurunkan wajahnya ke Phillip, hanya saja Harold lebih kebapakkan, warna mata hijaunya juga menurun ke Phillip dan Lillian. Bisa dibilang, Harold adalah visual kesukaan keduaku setelah Lillian. Kekurangan dalam visual ini hanya warna mata yang kurang hijau, dan model rambut yang salah. Sisanya ... perfekto!!!

Ellinor Grace


Kemiripan 95%

Ibu dari Phillip dan Lillian, juga cinta abadanya Harold. Dia manis, lembut, keibuan, segala hal manis di dunia yang menjadikannya ibu idaman setiap anak. Wajahnya menurun ke Lillian, kecuali mata. Dia juga menurunkan rambut hitam ke Phillip dan Lillian. Aku pikir tokoh Lillian akan mendapatkan nilai tertinggi. Nyatanya tokoh Elli mengalahkan rekor. Aku tidak bisa memikirkan wajah lain untuk peran Elli selain wajah di dalam gambar. Aku harap dia benar-benar nyata di dunia.

Angyalka Tiffany


Kemiripan : 80%

Sebagai Bidadari, visual Tiffany haruslah sangat spesial. Dia cantik luar biasa, memakai riasan wajah yang cukup tebal, tapi tidak menor. Kulitnya putih kemerahan dan bersinar di bawah cahaya matahari. Entahlah menurut kalian, tapi visual Bidadari Tiffany yang kubuat ini sudah oke meskipun belum bisa dibilang sempurna. Dia tidak terlalu kelihatan istimewa seperti Tiffany di dalam kepalaku. Terlebih lagi, dia tidak memakai topi tinggi yang menjadi ciri khas sang Bidadari.

Sir Edgar


Kemiripan : 75%

Sir Edgar tidak terlalu berperan banyak dalam cerita, tapi perannya juga penting. Nah, makanya aku tidak terlalu serius ketika mengerjakan Sir Edgar. Tapi ternyata hasilnya tidak buruk. Sebagai sepupu dari Edwig dan Edmund, dia bisa dibilang agak mirip. Ekspresi tegas tapi ramahnya pun cukup tergambarkan.

Comments

Popular posts from this blog

The Quadruplets

Pan has Grown Up

Keunggulan Dua Pangeran