Posts

Showing posts from November, 2021

Felix

Image
Nama Lengkap : Felix Nama Panggilan : Felix Usia : 8 tahun di awal muncul 11 tahun saat masuk Akademi 13 tahun di seri akhir Gender : Laki-laki Ayah : Elias Ibu : Frigia Tanggal Lahir : 26 oktober Hobi : Mendengarkan dongeng Cita-cita : Menjadi anak yang berguna Gambaran Fisik Ilustrasi Felix yang dibuat oleh Art Breeder Imut adalah kata yang cocok menggambarkan Felix. Wajahnya mungil, begitu juga tubuhnya. Dengan tinggi badan 148cm serta berat 43kg di usia sebelas, dia tergolong mungil daripada anak laki-laki lain di akademi. Lahir dari seorang ibu keturunan Gorgon, Felix tidak menunjukkan tanda-tanda ras tersebut. Rambut cokelatnya ikal, terlihat normal. Wajahnya biasa, dengan mata bulat bermanik hazel terang yang ceria, serta alis tipis yang terkesan jenaka. Felix berpakaian seperti Maxim, tunik dengan balutan rompi besi. Bedanya tunik Felix seringnya tidak berlengan, dia juga lebih suka mengenakan sepatu daripada sandal. Felix tidak suka memakai aksesoris apa pun, bahkan tidak juga

Quinzel (Quinn)

Image
Nama Lengkap : Quinzel Nama Panggilan : Quinn Quinzel (oleh Finn) Gender : Perempuan Ayah : Pluto Ibu : Ianode Usia : 10 tahun di awal muncul 12 tahun saat masuk akademi 15 tahun di seri akhir Tanggal Lahir : 31 Mei Hobi : Olah raga Cita-cita : Menjadi pemburu andal seperti ibunya Gambaran Fisik Ilustrasi Quinn yang dibuat oleh Art Breeder Quinn memiliki seorang kembar identik laki-laki. Identik berarti "sangat mirip". Meskipun jika diperhatikan dengan sangat teliti wajah Quinn sedikit lebih bulat. Entah siapa yang meniru siapa, kadang Quinn terlihat maskulin, tapi terkadang malah Finn yang terlihat feminim. Seperti kembarannya, struktur wajah Quinn serba kecil, dengan kelopak sayu berisi manik hijau terang, hidung dan bibirnya kecil, bahkan dahinya sangat pendek. Rambut Quinn sulit memanjang, padahal ia ingin memiliki rambut sangat panjang supaya tidak terlalu mirip dengan Finn. Quinn bersumpah dia lebih tinggi dari Finn, padahal mereka sama-sama 160cm dengan berat 48kg. Gad

Goldwind Family

Image
Segala Hal yang Perlu Kalian Tahu Tentang Cover Goldwind Family saat ini Blurb Lima anak keturunan penguasa Goldwind yang masing-masing memiliki kemampuan istimewa. Jangan mengharapkan anak-anak bangsawan nan terpelajar yang paham arti sopan-santun. Karena kelima anak ini justru kebalikannya. Kelahiran Kisah Ini Awalnya aku tidak terlalu menganggap Goldwind Family dengan serius, karena saat itu aku cuma terkesan mendengar nama-nama dewa Romawi yang keren-keren. Seperti Mars, Minerva, Bacchus, Vulcanus, Vesta, Venus, Pluto, dan sebagainya. Itu sebabnya, nama-nama tersebutlah yang kugunakan sebagai tokoh. Bahkan judul versi lama dari Goldwind Family adalah The Gods Family. Secara harfiah aku ingin membuat semacam "sisi lain" dari dewa-dewi tersebut, tanpa menyinggung mitologinya. Cover pertama Goldwind Family saat masih berjudul The Gods Family Namun, selanjutnya aku berpikir ... kalau aku cuma menggunakan nama, dan tidak berniat menghubungkan apa pun dengan sejarah, untuk apa

Phoenix (Finn)

Image
Nama Lengkap : Phoenix Nama Panggilan : Finn Phoenix (oleh Quinn) Gender : Laki-laki Ayah : Pluto Ibu : Ianode Usia : 10 tahun di awal muncul 12 tahun saat masuk akademi 15 tahun di seri akhir Tanggal Lahir : 31 Mei Hobi : Makan dan Tidur Cita-cita : Menjadi petualang terkenal Gambaran Fisik Ilustrasi Finn yang dibuat oleh Art Breeder Finn memiliki kembar identik seorang perempuan. Entah siapa yang meniru siapa, kadang Finn terlihat sangat feminim, tapi kadang malah Quinn yang terlihat maskulin. Finn memiliki struktur wajah serba kecil, bulu matanya juga lentik, hidung dan bibirnya kecil, alisnya juga tidak terlalu tebal ataupun terlalu tipis. Kelopak matanya agak sayu, berisikan manik hijau yang menjadi andalan saat merayu Maxim. Rambutnya berwarna hitam, dibiarkan agak panjang agar menutupi telinganya yang terlalu lebar. Tinggi Finn sekitar 160cm dengan berat 48kg, tergolong kecil untuk seorang laki-laki, mungkin itu sebabnya dia sering salah dikira Quinn saat menghadap belakang. Unt

Lucas

Image
Nama Lengkap : Lucas Nama Panggilan : Lucas Luke (oleh Maxim) Gender : Laki-laki Ayah : Apollo Ibu : Diana Usia : 11 tahun di awal muncul 13 tahun saat masuk Akademi 16 tahun di seri akhir Tanggal Lahir : 12 Agustus Hobi : Makan anggur dan berkuda Cita-cita : Jadi orang terkaya di Goldwind Gambaran Fisik Ilustrasi Lucas yang dibuat oleh Art Breeder Lucas terkenal akan kondisi fisiknya yang mengidap albino. Dia terlihat seperti serpihan salju yang memiliki nyawa. Kulitnya putih pucat, begitu juga rambut ikal, alis tajam, dan bulu mata lebatnya. Kondisi itu juga membuat manik matanya berwarna kemerahan. Dia seperti kelinci putih. Dengan tinggi badan 170cm dan berat badan 50kg, perawakannya jangkung dan atletis. Struktur wajahnya serba tirus, hidungnya lancip, kelopak matanya tajam, dan bibirnya lebar hingga terlihat seperti kucing saat menyeringai. Penampilan Lucas sangat sederhana, dan biasanya berganti-ganti sesuai suasana hati. Dia memakai toga putih yang dipadu ikat pinggang seadanya

Maxim

Image
Nama Lengkap : Maximillian Nama Panggilan : Maxim Max (oleh Lucas) Maximillian (oleh Minerva jika sedang marah) Gender : Laki-laki Ibu : Minerva Ayah : Silas Usia : 12 tahun di awal muncul 14 tahun saat masuk Akademi 17 tahun di seri akhir Tanggal Lahir : 10 Januari Hobi : Bermain Pedang Cita-cita : Kesatria Khusus Goldwind Gambaran Fisik Ilustrasi Maxim yang dibuat oleh Art Breeder Maxim merupakan cucu pertama dari Dominic dan Dilara. Tingginya sekitar 165cm saat berusia 14 tahun, dengan berat 55kg. Meski tergolong gemuk, semua berat itu terbagi rata ke seluruh tubuhnya, terutama pada otot sehingga ia terlihat kekar. Maxim memiliki rambut rapi dan berwarna kemerahan, begitu juga alisnya yang tebal. Semua orang akan terpana melihat manik biru cerahnya. Kelopak mata Maxim tergolong tajam, tapi juga ramah, berhias bulu mata lentik dan rapi. Hidungnya lancip, dengan rahang tegas, serta bibir tipis. Kulit Maxim putih kemerahan. Jika sedang berlatih pedang di bawah sinar matahari, dia akan